Pendaftaran Paslon Bupati Bireuen Ke KIP Akan Disambut Ala Adat Aceh

NUSANTARANEWS. co. Bireuen -Pasangan Calon ( Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bireuen yang akan mendaftar ke Komisi Indenpenden Pemilihan ( KIP) Kabupaten Bireuen,akan disambut bagaikan pasangan Linto dan Dara Baroe ala adat Aceh.

Demikian diungkapkan Ketua KIP Bireuen, Saiful Hadi, SE, MM didampingi beberapa Wakil Ketua dan Sekretaris KIP Kabupaten Bireuen Saifuddin, pada acara temu pers Senin 26 Agustus 2024 yang dihadiri sejumlah wartawan dalam rangka sosialisasi tahapan pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bireuen di Aula KIP Paya Lipah Peusangan Bireuen.

Saiful Hadi menyebut tahapan pendaftaran Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bireuen, selama tiga hari yaitu 27 sampai 29 Agustus 2024.

Dijelaskan , sudah ada laporan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bireuen memberitahukan untuk mendaftar adalah Dua Paslon yaitu Rabu (28/8) pukul 14.00 WIB Murdani – Muhaimin sedangan Paslon Mukhlis – Razuardi
akan mendaftar pada Kamis ( 29/8) sekitar pukul 15.00.WIB sedangkan lainnya belum ada kepastian jadual waktu.

Saiful Hadi menambahkan, tahapan selanjutnya terkait masalah pemeriksaan kesehatan
harus di Rumahsakit Umum Zainal Abidin pada 30 Agustus 2024.

Sedangkan Uji membaca Alqur’an 4 -9 September 2024 di Masjid Agung Sultan Jeumpa Bireuen.

Dalam kesempatan itu Sekretaris KIP Saifuddin menyebut, setibanya Paslon di Kantor KIP Bireuen akan dilakukan penyambutan dengan Tari Ranup Lampuan sekaligus dikalungkan bunga oleh sekretaris KIP Bireuen Saifuddin , sekaligus didudukkan di Pelaminan secara adat Aceh.

( Suherman )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *