DAERAH  

Pemkab Bireuen Gelar Safari Ramadhan  ke  17 Masjid di  Wilayah Bireuen

Laporan :  Suherman Amin Bireuen Aceh

NUSANTARANEWS. co . Bireuen  –  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bireuen, Aceh, menggelar kunjungan safari Ramadan ke 17 Masjid di wilayah Bireuen selama 9 hari mulai Senin, 18 Maret 2024 dan berakhir, Kamis 28 Maret 2024

Kabag Kesra dan Keistimewaan Aceh, Setdakab Bireuen, Tarmizi,Kamis 14 Maret 2024 menyebut, Safari Ramadhan teridiri atas 2 tim  yaitu Tim I yang dipimpin Penjabat (Pj) Bupati dan Tim II dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda).

Disebutkan, sebelum berangkat, rombongan berkumpul di pendopo Bupati Bireuen pukul 17.30 WIB dan bersama-sama menuju ke masjid yang telah ditetapkan.

Menurutnya, tujuan safari Ramadhan ini untuk merajut erat silaturrahmi dengan masyarakat dalam wilayah kecamatan yang dikunjungi sekaligus menginput keinginan masyarakat

“Momen besar yang kita inginkan saat berbuka puasa bersama masyarakat dapat menyampaikan langsung keinginannya kepada Pj Bupati Bireuen dan Sekda,” ujar Tarmizi.

Agenda kegiatan safari Ramadan diawali buka puasa, lalu menunaikan salat berjamaah bersama, ceramah agama, salat isya dan salat tarawih

Dijelaskan, jadwal safari Ramadan telah ditetapkan yaitu selama sembilan hari, dimulai hari pertama Tim I ke wilayah timur, Senin (18/3) ke Masjid Jamik Istiqamah, Gampong Leubu, Kecamatan Makmur, dan Tim II ke wilayah barat di Masjid Al Mabrur, Gampong Cot Meurak Blang, Kecamatan Samalanga.

Kemudian, Selasa (19/3) Tim I ke Masjid Al Mubarak, Gampong Blang Kuta Dua Meunasah, Kecamatan Simpang Mamplam dan tim dua Masjid Ar Ridha, Gampong Cot Tunong, Kecamatan Gandapura.

Berlanjut Rabu (20/3) , Tim I di Masjid Bani Salim, Gampong Paloh Raya, Kecamatan Kutablang, dan Tim II di Masjid Nurul Falah, Gampong Blang, Kecamatan Jeunieb.

Kemudian pada Kamis (21/3/2024) Tim I di Masjid Imum Syafi’i, Gampong Teupin Kupula, Kecamatan Jeunieb, dan Tim II ke Masjid Jamik An Naim, Gampong Alue Iet, Kecamatan Peusangan Siblah Kreueng.

Selanjutnya, pada Jumat (2/3) tim satu di Masjid Jamik Baitul Ghafur, Gampong Pante Pisang, Kecamatan Peusangan, dan Tim II di Masjid Po Teumeureuhom di Gampong Teupin Panah, Kecamatan Peulimbang.

Lalu, Sabtu (23/3) Tim I ke Masjid Tgk Batee Timoh, Gampong Matang Reuleut, Kecamatan Peudada, dan Tim II di Masjid Besar Baitul Muttaqin, Gampong Uteun Gathom, Kecamatan Peusangan Selatan.

Kemudian, Senin (25/3) Tim I ke Masjid Taqwa, Gampong Punjot, Kecamatan Jangka, dan Tim II ke Mesjid Al Mukarramah Ulee Ceu, Kecamatan Jeumpa.

Pada Selasa (26/3) Tim I di Masjid Baitussalam, Gampong Cot Gapu, Kecamatan Kota Juang, dan Tim II menuju ke Masjid Al Mabrur Gampong Cot Trieng, Kecamatan Kuala.

“Kunjungan hari terakhir, Kamis 28 Maret 2024 peserta safari Ramadan dari Tim I dan Tim II bergabung dan melakukan kunjungan ke Masjid At Taqwa Pulo Juli di Gampong Juli Tgk Dilampoh, Kecamatan Juli,” Pungkas Tarmizi *****

   Sumber : Info publik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *