Bumbu Politik Hampiri Acara Adat Keboan Aliyan

 

 

NUSANTARANEWS.co, Banyuwangi – Bumbu – bumbu poltik menyambut pemilihan presiden 2024 menghampiri acara Ritual Adat Keboan Aliyan Desa Aliyan, Kecamatan Rogojampi, Banyuwangi ( 31/7).

Pasalnya, dalam acara Ritual Adat Keboan Aliyan yang dihadiri oleh ketua DPR D Banyuwangi tersebut terselip banner atau spanduk yang membentang panjang dengan tulisan ” Desa Ganjar ” ( Relawan Desa Untuk Ganjar Pranowo ).

Ir. Eko Sukartono, politisi senior yang tidak asing di Kabupaten Banyuwangi menjelaskan pada NusantaraNews.co, hal tersebut tidak pantas dilakukan karena kurang etis

” Mestinya kawan – kawan siapapun itu karena acaranya sakral jangan dimanfaatkan untuk kepentingan politik hal itu nampak kurang etis,” jelas Eko.

Eko menegaskan, jika hal itu dilakukan mengenai pemilihan Presiden, waktunya masih lama dan kurang etis jika acara sakral diduga mengandung unsur politis.

Menurut Saleh, salah satu pengunjung acara Ritual Adat Keboan menjelaskan, ini acara ritual adat namun kok ada spanduk sesosok politisinya ya?.

” Saya dulu sebelum tahun 2022 ini menyaksikan acara Keboan Alian tidak nampak spanduk – spanduk sosok politisi jadi kesannya berbeda,” jelas Saleh.

[veri]

banner 400x130 banner 400x130

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *