Hari ini ( Rabu ,29/03) Tim penilaian Kampung KB tingkat Provinsi Aceh melakukan verifikasi lapangan di Kampung KB Indah Desa Subulussalam Timur,Kecamatan Sp.Kiri Kota Subulussalam .
Kehadiran tim verifikasi disambut hangat oleh Kepala Desa /Kepala Kampung Subulussalam timur Wahda,SE serta jajaran perangkat desa yang terkait.
Wahda,SE menyampaikan Kampung KB Indah Kampung Subulussalam timur merupakan kampung KB percontohan di Kota Subulussalam yang berhasil mengimplementasikan program Banggakencana bersinergi dengan lembaga, mitra kerja, stakeholders dan lintas sektor terkait dalam membuat inovasi. “Semoga hasil yang dicapai dapat menjadi contoh untuk kampung KB lain di wilayah Kota Subulussalam. Semoga kegiatan penilaian ini berjalan lancar dan bermanfaat untuk kita semua,” harapnya.
Ketua tim penilaian Kampung KB untuk wilayah Kab. Aceh Barat, Kota Subulussalam dan Kab.Aceh Singkil, Nur Zikra Hayati mengatakan dari 23 kabupaten/Kota Se-Aceh yang mengikuti perlombaan ini.Hasil verifikasi dari profil Kampung KB yang masuk nominasi yaitu ada 6 desa di 6 kabupaten /Kota yakni Kab.Aceh Besar,Kab.Pidie dan Kab.Bener Meriah,Kab. Aceh Barat, Kota Subulussalam dan Kab.Aceh Singkil,
“Jadi verifikasi lapangan ini dilakukan untuk mencari bukti apa yang sudah disampaikan melalui profil. Jika sudah terbukti ada maka penilaiannya sesuai.
Ketika di lapangan ditemukan yang belum tertulis dalam profil, maka akan dijadikan tambahan dalam penilaian. Saya berharap dalam kunjungan lapangan ini tim menemukan apa saja kendala dan hambatan dalam pengelolaan kampung KB sehingga bisa menjadi rujukan untuk membuat kebijakan bagi kampung KB ke depannya,” urainya.
Sementara itu ketua Pokja Kampung KB Indah,Bustra,SH yang ditemui usai acara mengaku optimis Kampung KB Indah Desa Subulussalam Timur menjadi yang terbaik. “Kami mengirimkan profil kampung KB ini untuk dilombakan di tingkat provinsi dan alhamdulillah masuk salah satu nominasi untuk kategori kota. Kami selalu optimis dan mudah-mudahan Kampung KB Indah Desa Subulussalam Timur menjadi yang terbaik diantara nominasi lainnya,’’ harapnya.
Jumlah penduduk Desa/Kampung Subulussalam Timur sampai dengan 16 Januari 2023 berjumlah 1.888 jiwa dalam 444 KK,dengan rincian 929 pria,959 wanita.
Dengan sebaran jumlah penduduk perdusun yaitu,dusun Cepu Indah 123 KK,pria 271 jiwa, wanita 273 jiwa total 544 jiwa,Dusun Istiqomah 102 KK,pria 202 jiwa, wanita 222 jiwa total 424 jiwa,Dusun Panglima 99 KK, pria 224 jiwa, wanita 213 jiwa total 434 jiwa, Dusun Sepakat I terdiri 70 KK, pria 133 jiwa, wanita 139 jiwa dan total 272 jiwa, Dusun Sepakat II terdiri dari 50 KK, pria 102 jiwa, wanita 112 dan total 214 jiwa.
Data dari pos binaan terpadu ( Posbindu)
jumlah penduduk pralansia 226 jiwa dan lansia 96 jiwa.Sedangkan jumlah ibu hamil dan melahirkan pada tahun ini sebanyak 40 org.
Untuk angka stunting Desa Subulussalam Timur telah berhasil memperbaiki gizi 5 orang balita bergizi buruk dari 7 balita pada tahun 2022.Dan pada tahun ini ada tambahan 3 orang balita gizi buruk, sehingga jumlah total balita gizi buruk pada tahun ini ada 5 balita.Dan diantaranya seorang balita bukan warga Desa Subulussalam Timur,jelas Bidan Desa Subulussalam Timur.
Terlihat hadir pada kunjungan itu Nurul Zikra Hayati (Penata KKB ahli madya), Zulfadhli (penata KKB Ali muda),dr noliasari (analis bkkb) Fikri Khairul Amri (penyusun ADK) Sukma azani Kabid Adpin KS (pendamping dari DP3AKB),Irnawati Kasie Daldu (pendamping dari DP3AKB).