Kapolsek Karang Baru hadiri Mediasi dan beri Arahan Kepada Pelajar Yang terlibat Tawuran

Aceh Tamiang, Nusantaranews — Kapolsek karang Baru IPTU Surya Darma Sofyan, S.H memberikan Arahan Kepada siswa SMP N 2 Karang Baru Terkait Tawuran pelajar. Sabtu (14/10).

Sebelum telah terjadi tawuran antar pelajar SMP N 2 Karang Baru yang terjadi hari Jum’at 13 Oktober selepas pulang sekolah yang dipicu keselapahamanan antara sesama pelajar.

Dalam Arahannya, Kapolsek Karang Baru mengatakan kepada para pelajar untuk tidak mengulangi perbuatan tersebut karena sangat berbahaya dan dapat merugikan diri sendiri dan orang lain.

Selanjutnya pihak sekolah melakukan mediasi kepada pelajar yang terlibat Tawuran yang dihadi oleh Kapolsek karang Baru IPTU Surya Darma Sofyan, S.H, Kepala Sekolah SMP N 2 Karang Baru Ibu juhariyah,Spd, Ketua Komite Sekolah Sdr. Syaiful alam,SE., Datok penghulu Tanjung Seumentoh, Bhabinkamtibmas Desa Tanjung Seumantoh, Dewan Guru dan Para Wali Murid Yang terlibat Tawuran. (Rel/Hera)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *