Persit KCK Daerah XVI/ Pattimura Ikuti Vicon Silaturahmi Ketum Persit Dari Masa ke Masa

 

NUSANTARANEWS.co, Ambon – Wakil Ketua Persit KCK Daerah XVI/ Pattimura Ny. Evi Asep Abdurachman mengikuti acara silaturahmi Ketua Umum (Ketum) Persit KCK bersama Wakil Ketua Umum (Waketum) dari masa ke masa secara virtual melalui Vicon, di ruang Puskodalops, Jumat (03/03/2023).

Hadir memberikan sambutan langsung dari Aula Mabesad, Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang juga sebagai pembina utama Persit KCK, Kasad mengatakan acara ini sebagai sarana bersilaturahmi sekaligus mempererat hubungan antara pengurus Persit KCK baik di seluruh Indonesia maupun dengan para mantan Ketum serta Waketum dari masa ke masa.

“Terima kasih yang sebesar besarnya dan mohon bimbingan, arahan apalagi situasi saat ini sudah pasti tidak sama dengan masa- masa yang lalu, sehingga situasi yang kompleks ini perlu arahan- arahan, bimbingan. Kami laporkan juga bahwa di TNI AD saat ini banyak kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, seperti TNI AD Manunggal Air, ketahanan pangan, dan penanganan stunting skala nasional,” terang Kasad.

Sedangkan Ketua Umum Persit KCK, Ny. Rahma Dudung Abdurachman mengatakan bahwa silaturahmi hari ini merupakan bagian dari rangkaian HUT ke-77 Persit KCK yang jatuh pada April mendatang. “Hari ini merupakan momentum yang baik untuk saling berbagi cerita, dengan para sesepuh, senior Persit KCK,” ungkap Ny. Rahma. Selain menyapa para senior dan sesepuh para mantan Ketum dan Waketum Persit KCK, ia juga memberikan laporan berbagai kegiatan yang telah dilaksanakan sebagai rangkaian dari HUT ke-77 Persit KCK tahun 2023.

Pada kesempatan ini pula hadir Ny. Tuti Try Sutrisno yang pernah menjadi Ketua Umum Dharma Pertiwi pada 1988 hingga 1993 dan Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana dari tahun 1986 sampai 1988.

Vicon tersebut dihadiri oleh segenap pengurus Persit KCK Daerah XVI/ Pattimura.

Halima Rehatta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *