NUSANTARA-NEWS.co, Kuningan – Menghadapi masa pandemi yang turut mempengaruhi perekonomian masyarakat, gelaran lomba inovasi teknologi tepat guna yang digagas oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kuningan kembali digelar. Kegiatan lomba inovasi sendiri terbuka bagi kelompok masyarakat secara umum di wilayah Kabupaten Kuningan, dengan memperhatikan mendukung ketahanan pangan dan pemulihan ekonomi desa.
Setelah sambutan dari Kepala Dinas DPMD Kabupaten Kuningan Drs. H. Dudi Pahrudin, M.Si yang diwakili oleh Sekdis Ade Priatna, sosialisasi lomba secara lengkap disampaikan langsung oleh Kabid SDA TTG DPMD Kabupaten Kuningan H. Imat Masriadi, M.Si yang dimoderatori oleh Bapak Aan Suhardiman dari Tenaga Ahli Pendamping Desa tingkat kabupaten.
Acara sosialisasi dihadiri dari berbagai unsur lembaga, diantaranya para Kasi PPM kecamatan, kelompok masyarakat, Pos Pelayanan Teknologi (Posyantek), hingga dunia pendidikan mulai tongkat SLTP sampai perguruan tinggi di Kabupaten Kuningan.
“Ada sekitar 16 Posyantek dan kelompok masyarakat hasil diskusi dengan TA PD, jadi kita optimis untuk kegiatan lomba inovasi ini dapat menjaring banyak peserta”. Penjelasan Pak Kabid Imat di ruang Aula SMKN 1 Kuningan, Selasa (29/03/2022)
Dijelaskan oleh Kabid Imat, Informasi tambahan atas pertanyaan peserta sosialisasi, bahwa alat atau produk yang dilombakan ini bisa berdasar atas Amati Tiru Modifikasi (ATM). Artinya alat atau mesin hasil meniru ataupun hasil modifikasi dari alat atau mesin yang sudah ada dapat juga diikutsertakan dalam lomba, namun ada tambahan atau pengalihan kegunaan dan dijelaskan rinci dalam proposal.
Lebih jelas mengenai panduan lengkap lomba inovasi teknologi tepat guna, dapat diakses melalui laman www.dpmd.kuningankab.go.id atau narahubung yang ada dalam brosur.
(Ade T)