NUSANTARA-NEWS.co, – Presiden Direktur PT Imza Rizky Jaya Group (IRJ), Hj Rizayati SH MM, menyesalkan sikap oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab yang membuat akun Facebook (FB) palsu atas nama dirinya.
Dikatakan Presiden Partai Indonesia Terang (Pinter) kepada wartawan di Jakarta, Kamis (23/12/2021), dirinya mendapat kabar dan laporan dari tim Indonesia Terang dan IRJ Gruop, bahwa ada oknum yang telah membuat akun FB palsu atas nama dirinya.
“Saya minta kepada seluruh Pengurus Partai Indonesia Terang (Pinter) di seluruh Indonesia dan karyawan PT IRJ Group serta kepada masyarakat, agar hati-hati dengan akun palsu FB atas nama saya, karena FB saya telah dihecker (diretas) oleh oknum yang tidak bertanggung jawab mengatasnamakan saya,” tegas Hj Rizayati.
Pengusaha muda asal Bireuen Aceh ini menegaskan, dirinya telah meminta kepada aparat penegak hukum dan kepada tim ahli Informasi Teknologi (IT) untuk melacak pemilik akun palsu yang mengatas namakan Rizayati atau Rizah Yatih dari PT Imza Rizki Jaya dengan memasang foto Hj Rizayati di profil FB.
“Alhamdulillah tim kami telah berhasil melayak pemilik akun palsu tersebut, pelakunya sudah terdeteksi dan segera kita tangkap, supaya tidak ada pihak yang menjadi korban,” kata Cut Nyak Cahaya Jeumpa julukan Hj Rizayati.
Diterangkan Hj Rizayati, dirinya tidak pernah meminta-minta uang kepada siapapun, apalagi memasang foto-foto dirinya atau mengatasnamakan dirinya. Bahkan nomor Handphone (HP) miliknya hanya bisa diakses oleh orang-orang tertentu saja.
“Jadi saya tegaskan kembali, saya tidak pernah meminta-minta uang kepada siapapun atas nama saya atau perusahaan saya, jadi saya himbau kepada masyarakat atau mitra saya, jangan tertipu dengan akun palsu yang memasang foto saya dan nama PT Imza Rizky Jaya,” tegasnya.
Ditambahkan istri dari H Imran Abdul Hamid, dirinya menghimbau kepada masyarakat dan kepada seluruh pengurus serta simpatisan Partai Indonesia Terang di seluruh Indonesia, jika ada pihak-pihak yang mengatasnamakan Hj Rizayati atau PT Imza Rizky Jaya, segera melaporkan kepada dirinya.
“Saya minta kepada oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab yang telah menjual nama saya dan nama perusahaan saya, segera bertaubat sebelum kami proses ke jalur hukum,” tegas Hj Rizayati.
(fer/red)