Komunitas Radio Maro Gelar Aksi Sosial, Angkat Tema ‘Dari Papua Untuk Papua’

Komunitas Radio Maro yang terdiri dari anak muda Papua Asal Mappi, Boven Digoel dan Merauke yang hampir keseluruhannya berdomisili di jalan Noari menggelar aksi spontanitas dengan membagikan Nasi Kotak kepada Anak Anak Papua Usia Dini.

Frans Sububun – Merauke, Papua

 

NUSANTARA-NEWS.co, Merauke – Setiap pemuda, memiliki tanggung jawab untuk memperbaiki karakternya melalui pengembangan kualitas dan moral, agar memiliki rasa cinta kasih, kebersamaan, kejujuran, dan semangat juang.

Generasi muda yang diharapkan sebagai penerus bangsa untuk menyongsong masa depan, harus benar-bernar menjadikan pendidikan sebagai penopang jati diri. Penguatan pendidikan karakter, bisa diperoleh melalui kegiatan-kegiatan sosial kemanusiaan.

Komunitas Radio Maro yang terdiri dari anak muda Papua Asal Mappi, Boven Digoel dan Merauke yang hampir keseluruhannya berdomisili di jalan Noari menggelar aksi spontanitas dengan membagikan Nasi Kotak kepada Anak Anak Papua Usia Dini, Rabu (14/10/2020).

Kegiatan Sosial yang dilakukan di dua titik berbeda yakni Lapangan Mandala dan Pintu Air ini mendapat sambutan baik dari kalangan anak anak Papua usia dini.

Ketua DPD Persatuan Wartawan Republik Indonesia (PWRI) Provinsi Papua Firmansyah mengatakan,   selaku salah satu Organisasi Pemdamping dari Adik Adik ini , pihaknya akan terus memberikan pendampingan, pemahaman dan pembelajaran kepada mereka agar bisa dan mampu berorganisasi karena pendidikan tidak selamanya harus dari bangku sekolah .

” Melalui kegiatan ini, kita mengajarkan nilai-nilai integritas, yang di dalamnya mengandung nilai kejujuran, bertanggung jawab, konsisten, nilai-nilai kemandirian, cinta kasih, dan nilai-nilai persatuan yang mengajarkan toleransi, hormat menghormati,” kata Firmansyah, Rabu (14/10/2020).

Ketua Orari Lokal Merauke yang juga ikut hadir dalam kegiatan tersebebut mengatakan, sebagai Organisasi Amatir Radio yang juga bergerak dalam bidang kemanusian akan terus melakukan pendampingan terhadap Anak Asli Papua yang mau belajar dengan tujuan pengembangan diri.

Di kesempatan yang sama, Sekretaris Komunitas Radio Maro Oce menuturkan dengan terbentuknya komunitas ini kami sebagai anak asli papua baik pelajar, mahasiswa maupun yang putus sekolah dapat belajar dan turun langsung dilapangan melakukan kegiatan sosial maupun kegiatan kemanusiaan lainnya.

” Saya berharap komunitas ini dapat berjalan dan mendapat dukungan dari berbagai pihak guna membangun generasi Papua dimasa yang akan datang,” ucapnya

(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *