Biro Manokwari – Papua Barat
NUSANTARA-NEWS.co, Manokwari – Istri almarhum Demas Paulus Mandacan, mantan Bupati Manokwari, menghadiri launching Lab. PCR RSUD Manokwari yang dinamai Demas Paulus Mandacan.
Sesekali dalam pandangan Istrinya almarhum Demas, menetaskan air mata tak kuasa mengenang kembali kepergian suaminya tercinta.
Tidak cuma Irma Purnamasari, mengenang masa bersama almarhum Demas juga membuat Plh Bupati Manokwari, Edi Budoyo, meneteskan air mata.
Bupati Budoyo mengatakan, Lab. PCR Demas Paulus Mandacan, adalah tanda penghormatan atas pengabdian yang tulus kepada masyarakat. Maka itu, Lab. PCR Demas Paulus Mandacan harus difungsikan dengan baik sehingga memberikan manfaat dalam penanganan Covid-19.
Ketua Harian Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Manokwari, Hendry Sembiring, PCR yang sudah ada merupakan hibah untuk RSUD Manokwari. Alat PCR dalam sekali running mampu memeriksakan 30 sampel.
“Jadi dalam sehari kita bisa running sebanyak 3 kali, sehingga terdapat 90 sampel yang bisa kita diperiksa per hari,” katanya. (ELL)